PANWASLU SLEMAN DAN ORMAS BERTEKAD SUKSESKAN PEMILU 2019
|
Bertempat di Hotel Grand Keisha Yogyakarta, Panwaslu Kabupaten Sleman pada tanggal 21 Maret 2018 melaksanakan Sosialisasi Tatap Muka Dengan Organisasi Masyarakat ( Ormas ) dengan tema Peran Ormas Dalam Menyukseskan Pemilu 2019. Panwaslu Kabupaten Sleman mengundang Ormas dari berbagai macam unsur yang ada di wilayah Kabupaten Sleman. Diantaranya adalah Karang Taruna, Pemuda Pancasila, HMI, KAHMI, IPPNU, Fatayat, Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB ), Perhimpunan Pemuda Katholik, IMM, IPM, dan KNPI.
Acara sosialisasi dibuka oleh Ibnu Darpito selaku Ketua Panitia Pengawas Pemilu Kabupaten Sleman. Bersama dengan Anggota Badan Pengawas Pemilu Propinsi DIY, Sri Rahayu Werdiningsih, Ibnu Darpito menjadi narasumber dengan materi tentang Pelanggaran Pemilu. M. Abdul Karim Mustofa dan Vici Herawati selaku Anggota Panitia Pengawas Pemilu Kabupaten Sleman turut hadir dalam acara sosialisasi dan menjadi narasumber. M. Abdul Karim Mustofa membawakan materi tentang Strategi dan Model Pengawasan Partisipatif Yang Dijalankan Oleh Ormas , sedangkan Vici Herawati membawakan materi tentang Urgensi Pengawasan Pemilu Partisipatif.
Lebih lanjut, Vici Herawati dan M. Abdul Karim Mustofa mendorong keterlibatan Ormas dalam mengawasi pelaksanaan Pemilu 2019. Diprediksi bahwa money politic dan Politisasi SARA masih akan menjadi issu utama dalam Pemilu 2019. Untuk itu, koordinasi dan sinergi yang baik antara Pengawas Pemilu dan Ormas akan menjadi alat yang efektif untuk menciptakan pelaksanaan Pemilu yang berintegritas sesuai dengan peraturan dan Undang - Undang yang berlaku. Seperti diketahui bersama bahwa personil Pengawas Pemilu cukup terbatas, maka dari itu diperlukan dukungan dari masyarakat yang tergabung ke dalam Ormas dalam bentuk relawan pengawasan partisipatif.
Acara sosialisasi ditutup dengan Deklarasi Kesepakatan Bersama Panwaslu Kabupaten Sleman dengan Ormas untuk menyukseskan Pemilu 2019 yang terdiri dari empat poin, yaitu siap mengawasi penyelenggaraan Pemilu 2019, siap berperan aktif dengan melaporkan setiap dugaan tindak pelanggaran pada setiap tahapan Pemilu kepada Panwaslu Kabupaten Sleman, menolak segala bentuk politik uang, kampanye hitam, serta kampanye yang bermuatan SARA dan fitnah, dan siap menjadi relawan pengawas partisipatif pada Pemilu 2019.